Pengembangan Program Pendidikan
Menerapkan student-centered learning dengan metode problem-based learning,team based learning. role play, simulations, mini lecture dan diskusi kelompok. Untuk memenuhi capaian pembelajaran, mahasiswa wajib menempuh beban belajar paling sedikit 108 SKS untuk program D.III dan 144 untuk program D.IV.
Masa studi terpakai bagi mahasiswa program D.III antara 3 (tiga) sampai 4 (empat) tahun dan 4 (empat) sampai 5 (lima) tahun untuk program D.IV.
Memiliki 9 media jurnal ilmiah yang ber – ISSN dan tersebar di seluruh jurusan serta telah menerbitkan 224 judul buku yang digunakan untuk kalangan sendiri.
Meraih sertifikat ISO 9001 – 2008 and IWA 2, masuk dalam Top 99 Inovasi Pelayanan Publik (Permenpan dan RB) , meraih MDGs Award tahun 2014, memperoleh Nilai AA untuk Laporan Akuntabilitas Instansi Pemerintah (Perpres No. 29 tentang SAKIP),
Memperoleh nilai AA untuk Satker Badan Layanan Umum (Peraturan Dirjen Perbendaharaan No. PER 32/PB/2014 ttg Pedoman Penilaian Kinerja BLU Bidang Layanan Pendidikan), dan masuk sebagai institusi pendidikan tinggi kategori 4 (Permendikbud No. 139 tahun 2014).
Tahun 2014, Poltekkes Kemenkes Makassar mulai menjalin kerjasama dengan 4 (empat) insitusi pendidikan di luar negeri untuk meningkatkan kualitas tridharma perguruan tinggi yaitu Arellano university, Emilio Aguinaldo College, Centro Escolar University dan Philipines Women’s University. Selanjutnya proses kerjasama akan terus ditingkatkan dengan berbagai instansi di dalam dan di luar negeri.